Pisah Sambut Dandim 0617/Majalengka, Ini Ungkapan Bupati Karna Sobahi

Suasana hangat menyelimuti jalannya prosesi pisah sambut Dandim 0617/Majalengka dari Letkol Inf. Danang Biantoro kepada Letkol Inf. Dudy Pilianto. ...

30 Nov 2023 - 21:50
 0
Pisah Sambut Dandim 0617/Majalengka, Ini Ungkapan Bupati Karna Sobahi
Bupati Majalengka, H Karna Soabhi (tengah) bersama Letkol INF Danang Biantoro (kanan) dan Letkol Inf Dudy Pilianto (kiri). (FOTO: Hendri Firmansyah/TIMES Indonesia)

TIMES Network – Suasana hangat menyelimuti jalannya prosesi pisah sambut Dandim 0617/Majalengka dari Letkol Inf. Danang Biantoro kepada Letkol Inf. Dudy Pilianto.

Dalam kesempatan itu, Bupati Majalengka, H. Karna Sobahi, menyampaikan apresiasi atas dedikasi Letkol Inf. Danang Biantoro selama bertugas di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

"Kami atas nama pemerintah daerah beserta masyarakat, mengapresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi Letkol Inf. Danang Biantoro untuk Kabupaten Majalengka tercinta ini," ungkap Bupati Karna Sobahi, Kamis (30/11/2023).

Selama bertugas di Kabupaten Majalengka, menurut bupati, sosok Letkol Inf. Danang Biantoro senantiasa membangun sinergitas dengan pemerintah daerah berikut unsur lainnya dalam mendukung program-program pembangunan, maupun menjaga kondusifitas wilayah kabupaten berjuluk Kota Angin ini.

Bupati pun menyampaikan permohonan maaf bilamana selama di Kabupaten Majalengka ada hal yang kurang berkenan, dan juga mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru bagi Letkol Inf. Danang Biantoro.

"Selamat, semoga sukses terus dalam menempuh perjalanan tugas selanjutnya dan selalu diwarnai dengan pencapaian-pencapaian prestasi gemilang di tempat tugas yang baru," ucapnya.

Di momen itu, bupati tak hanya mengenang peran Letkol Inf. Danang, tetapi juga memberikan ungkapan harapan untuk kepemimpinan baru dari Letkol Inf. Dudy Pilianto.

Bupati menyampaikan harapannya bahwa Letkol Inf. Dudy Pilianto dapat melanjutkan sinergitas yang terjalin selama ini dengan pemerintah daerah berikut unsur komponen lainnya guna mewujudkan keamanan dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Majalengka.

Merespon hal tersebut, Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf. Dudy Pilianto menyatakan bahwa pihaknya siap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugas barunya tersebut.

Dandim menegaskan, bahwa pihaknya siap bersinergi dan berkolaborasi dengan semua pihak untuk menjaga keamanan dan mendukung pembangunan di Kabupaten Majalengka.

"Sesuai dengan motto Majalengka yaitu Sindangkasih Sugih Mukti yang artinya saling mengayomi dan saling mengasihi untuk mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh warga masyarakat Kabupaten Majalengka," tandas Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf. Dudy Pilianto. (*)

Berikan Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow