Dandim 0808 Blitar: Upacara 17-an Wujud Disiplin dan Dedikasi Prajurit

Dandim 0808 Blitar, Letkol Inf. Hendra Sukmana, menegaskan upacara 17-an sebagai momentum penguatan disiplin dan dedikasi prajurit. TNI berperan dalam ketahanan nasional melalui profesionalisme, pengelolaan anggaran yang transparan, serta dukungan pada program pangan dan gizi.

17 Mar 2025 - 14:56
 0
Dandim 0808 Blitar: Upacara 17-an Wujud Disiplin dan Dedikasi Prajurit
Dandim 0808 Blitar Letkol Inf. Hendra Sukmana saat memimpin Upacara 17-an depan Museum PETA Kota Blitar, Senin, (17/3/2025). (FOTO : Pendim 0808 Blitar for Times Indonesia)

TIMES Network – Upacara bendera bukan sekadar seremonial, tetapi momen untuk meneguhkan disiplin, loyalitas, dan profesionalisme prajurit dalam menjalankan tugas negara. Hal ini ditekankan oleh Komandan Kodim 0808 Blitar, Letkol Inf. Hendra Sukmana, saat memimpin Upacara 17-an Bulan Maret 2025 di depan Museum PETA Kota Blitar, Senin, (17/3/2025).

Dalam upacara yang diikuti oleh seluruh anggota Kodim 0808 Blitar, Subdenpom IV/3-1 Blitar, Polban 05.09.03 Blitar, serta Subdenzidam Blitar, Dandim menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya rutinitas, tetapi bentuk nyata peneguhan nilai-nilai kejuangan yang harus dijaga setiap prajurit.

Dalam amanat yang dibacakannya, Letkol Inf. Hendra Sukmana menyampaikan pesan Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A., yang menekankan pentingnya profesionalisme dan loyalitas dalam menjalankan tugas.

"Keberhasilan program kerja dan anggaran 2024 adalah hasil dari kerja keras seluruh prajurit dan PNS TNI AD.

Evaluasi menjadi langkah penting untuk meningkatkan efektivitas pelaksanaan program di tahun 2025," ujar Dandim membacakan amanat Pangdam.

Menurutnya, disiplin dan profesionalisme menjadi kunci utama dalam menjaga kepercayaan rakyat kepada TNI. 

"Tanggung jawab kita tidak hanya dalam aspek pertahanan, tetapi juga dalam pengelolaan anggaran yang transparan dan akuntabel. Itulah sebabnya kita menargetkan kembali opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI," tegasnya.

TNI Berperan dalam Stabilitas Nasional

Selain soal disiplin dan pengelolaan anggaran, Dandim juga menegaskan bahwa TNI turut berperan dalam mendukung program nasional. 

Salah satunya adalah Makan Bergizi Gratis, di mana TNI menyiapkan dapur sehat serta melakukan pendataan untuk pemerataan gizi anak sekolah.

Dalam bidang ketahanan pangan, TNI juga terlibat dalam serapan gabah nasional dengan target 3 juta ton bersama Bulog. "Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan negara. 

Keterlibatan TNI dalam program ini adalah wujud nyata pengabdian kepada rakyat," katanya.

Di akhir upacara, Letkol Inf. Hendra Sukmana kembali menegaskan bahwa kesuksesan TNI tidak hanya diukur dari kekuatan militernya, tetapi juga dari dedikasi dan pengabdian kepada rakyat.

"Kita harus selalu siap. Disiplin adalah nafas kita. Profesionalisme adalah harga diri kita. Kita bekerja untuk rakyat, mengabdi kepada bangsa, dan menjaga kehormatan TNI dengan sepenuh hati," pungkasnya.

Upacara ini menjadi pengingat bagi seluruh prajurit bahwa pengabdian kepada bangsa adalah tugas mulia yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi.(*)

Pewarta : Sarifah Latowa

Berikan Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow