Hijaukan Lingkungan, Kodim 0802/Ponorogo Gelar Aksi Tanam Pohon 

Kodim 0802/Ponorogo melaksanakan aksi tanam dan rawat pohon di Desa Serag, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo sebagai upaya pencegahan terhadap bencana alam. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar serta menjadi inspirasi dalam menjaga kelestarian lingkungan.

8 Dec 2023 - 14:10
 0
Hijaukan Lingkungan, Kodim 0802/Ponorogo Gelar Aksi Tanam Pohon 
Kodim 0802/Ponorogo melaksanakan aksi tanam dan rawat pohon di Desa Serag, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo. (Foto : Pendim 0802 Ponorogo for Times Indonesia)

TIMES Network – Empat Koramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo menggelar karya bakti penghijauan dengan menanam bibit pohon di Desa Serag, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, Jumat, (8/12/2023). 

Hal ini merupakan sebuah langkah konkrit dari Kodim 0802/Ponorogo untuk menjaga lingkungan serta mencegah terjadinya bencana alam, seperti banjir dan tanah longsor, yang sering terjadi saat musim hujan.

Menurut Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, kegiatan penanaman bibit pohon ini juga merupakan bagian dari program Komando Atas, yang dilakukan oleh Kodim di seluruh Indonesia. 

Selain memberikan manfaat langsung dalam pelestarian lingkungan, penanaman pohon juga dianggap sebagai investasi untuk generasi masa depan. 

Ia berharap kegiatan tersebut tidak hanya selesai dengan menanam bibit, namun bibit-bibit tersebut juga harus dirawat secara berkelanjutan agar dapat tumbuh subur.

Empat Koramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo yang terlibat dalam kegiatan ini adalah Koramil Tipe B 0802/17 Pulung, Koramil Tipe B 0802/18 Sooko, Koramil Tipe B 0802/19 Ngebel, serta Koramil Tipe B 0802/21 Ngrayun. 

Sementara itu, kegiatan pembersihan lingkungan juga tetap dilakukan oleh Koramil lainnya, seperti pembersihan sungai, selokan, dan saluran air di berbagai wilayah.

"Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan hijau," ujarnya.

Selain itu, sebagai upaya pencegahan terhadap terjadinya bencana erosi, tanah longsor, dan banjir saat musim hujan. 

Dengan melibatkan berbagai unsur stakeholder, diharapkan penanaman pohon ini dapat memberi dampak positif yang lebih luas bagi lingkungan dan masyarakat sekitar.

Dalam rangka mendukung upaya pelestarian lingkungan, Kodim 0802/Ponorogo terus aktif melibatkan diri dalam berbagai kegiatan sosial dan lingkungan. 

"Diharapkan langkah-langkah ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk turut serta aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan dan memberikan manfaat jangka panjang bagi generasi mendatang," harapnya.

Pewarta : Pendim 0802 
Editor    : Syarifah Latowa 

Berikan Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow